DPKD Prov. Kaltim Berikan Bimbingan Teknis Sistem Otomasi pada Perpustakaan Pengadilan Negeri Samarinda

Samarinda – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) Prov. Kaltim memberikan upgrade informasi dan aplikasi layanan pengelolaan perpustakaan kepada perpustakaan Pengadilan Negeri Samarinda.

Kegiatan bimbingan teknis kepada pengelola perpustakaan merupakan salah satu bentuk layanan yang diberikan oleh DPKD Prov. Kaltim dalam rangka meningkatkan jejaring dan kapasitas layanan perpustakaan kepada Perpustakaan khusus di Provinsi Kalimantan Timur.

Kegiatan bimbingan tersebut, dilaksanakan oleh Pustakawan Bidang Layanan DPKD Prov. Kaltim Yenniwati dan Petugas IT DPKD Prov. Kaltim Rahmansyah, S.Kom kepada petugas pengelola perpustakaan Pengadilan Negeri (PN) Samarinda Yoga Wigunas, S.Kom dan Parlindungan Sihaloho, A.Md pada Hari Kamis 4 maret 2021 di Kantor Pengadilan Negeri Samarinda Jl. M. Yamin No.1 Samarinda.

Bimbingan Teknis yang diberikan terkait implementasi system otomasi di perpustakaan Pengadilan Negeri (PN) Samarinda. Pada kesempatan tersebut, telah dilakukan update system otomasi perpustakaan dari aplikasi Senayan Library Management System (SLiMS) ke versi SLiMS 9 Bulian. Dengan fitur baru yang terdapat dalam aplikasi SLiMS 9 Bulian, diharapkan dapat membantu memberikan layanan yang lebih baik perpustakaan Pengadilan Negeri (PN) Samarinda kepada Pemustaka.

(andri, 5/3/21)

foto : Rahmansyah

About admin

Check Also

Penting Diterapkan, DPK Kaltim Gelar Sosialisasi SKP Melalui Aplikasi E-Kinerja bersama BKD Kaltim

Samarinda– Kuatkan internal pegawai tanggap dan berkomitmen dalam mengisi Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) di lingkungan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *